The Role of TNI in Defense and National Strategy Indonesia dipaparkan di hadapan 88 Perwira AB Malaysia yang tergabung dalam delegasi Malaysian Armed Forces Defence College (MAFDC) pada hari Senin, 12 Agustus 2024 di Gedung Gatot Subroto, Mabes TNI.
Kapuskersin TNI, Marsma TNI Imam Subekti, S.T., M.I.R. beserta Perwira Staf dan Pejabat Mabes TNI serta Mabes Angkatan, menerima kunjungan delegasi MAFDC yang dipimpin langsung oleh MAFDC Commandant, First Admiral Hj Shariman Bin Hj Mahmud.
Kegiatan kunjungan MAFDC ke Mabes TNI merupakan program kerja sama bilateral kegiatan bidang pendidikan antara TNI dengan Angkatan Bersenjata (AB) Malaysia. Melalui media ini, baik delegasi MAFDC maupun delegasi TNI berdiskusi dan bertukar wawasan bidang pertahanan dalam rangka memelihara stabilitas keamanan kawasan.
Kunjungan MAFDC ke Mabes TNI merupakan rangkaian dari Regional Field Study di Indonesia yang juga mengagendakan kunjungan ke PT. Pindad dan PT. Dirgantara Indonesia.
Leave a Reply